Moviehits.id - Game of Thrones bukan hanya menggebrak pertelevisian, melainkan juga menghebohkan dunia peretasan. Angka pembajakan serial televisi yang diadaptasi dari novel George RR Martin itu, dikutip CNN Indonesia dari Ace Showbiz, sudah mencapai satu miliar.
Angka itu hanya untuk musim terbaru yang berakhir bulan lalu, Game of Thrones Season 7.
TorrentFreak melaporkan, musim di mana penggemar dan penonton setia bisa mengetahui identitas asli Jon Snow itu telah diunduh secara ilegal sebanyak 1,03 miliar kali. Angka itu didapat dari MUSO, perusahaan yang memonitor pembajakan.
Artinya, bisa digambarkan secara kasar bahwa setiap episode musim ini diunduh secara ilegal sebanyak 140 juta kali. Padahal menurut laporan HBO, hanya ada sekitar 32 juta orang yang menonton setiap musim Game of Thrones secara legal.
Ada selisih yang cukup jauh antara penonton ilegal dan legal.
Kebanyakan para penonton ilegal itu mendapat tayangan Game of Thrones dari penyedia layanan streaming, tepatnya 85 persen dari mereka. Sisanya, ada sembilan persen yang menonton dari Torrents dan enam persen lainnya dari unduhan langsung.
Banyaknya pembajak Game of Thrones musim ini kemungkinan dipengaruhi oleh guncangan peretas terhadap HBO. Mereka mengklaim memiliki 1,5 terabyte data yang didapat dari perusahaan itu, dan bisa bocor jika tidak diberi uang tebusan yang tidak sedikit.
Data yang diancam akan dibocorkan termasuk video atau tayangan HBO.
Di sisi lain, peretasan Game of Thrones juga terjadi di India, di mana empat orang dari perusahaan yang berurusan dengan distribusi serial itu, ditangkap. Mereka membocorkan episode ke-empat dari musim ke-tujuh film yang dibintangi Kit Harington itu.
Sementara HBO Spanyol dan Eropa tanpa sengaja membocorkan episode ke-enam kepada pelanggan on-demand mereka, empat hari sebelum tayangan itu seharusnya dirilis di televisi.
Meski begitu, episode terakhir musim ke-tujuh Game of Thrones tetap meraup banyak penonton. Episode itu bahkan mendatangkan rekor baru sebagai episode berpenonton paling banyak dalam sejarah HBO: 12,1 juta orang. Episode itu berakhir pada 28 Agustus lalu.